Pages

Selasa, 07 September 2010

Menulis Novel 12

Melanjutkan artikel Menulis Novel 11. Hari ni Anda menulis novel Bagian VII. Isinya: Warung tenda pinggir jalanan RBMM maju pesat, laris. Papi dengan bantuan Rico-Richard yang giat melayani pembeli, memasukan uang cukup lumayan.



Gambarkan: Sebuah warung tenda, di pinggir Jl. Cikini Raya, tidak jauh dari pusat kesenian jakarta-taman ismail marzuki(TIM) baru berdiri dengan peralatan serba baru. Tenda beratap biru laut, dengan layar putih penangkal debu jalanan, bertuliskan Rica Bakar Murah Meriah (RBMM).

Gambarkan: pak Herman sedang mengambil nasi dari termos lalu menghidangkannya dengan piring kepada tamunya. Rico sedang membakar ikan di atas api pemanggang, Richard sedang membersihkan ikan emas yang akan dipanggang.

Dialog yang perlu ditulis, barangkali begini:
Pembeli I: Tolong Bang, tambah nasi, Separo!
Pembeli II: Saya minta dabu-dabunya lagi, bang!
Pembeli III: Tumis kangkungnya masih ada?
Herman: Maaf, habis. Tadi diborong orang kantoran sebelah.

Selanjutnya Anda bisa mengembangkan imajinasi anda sendiri dan menulisnya terus, hingga mencapai 10 halaman untuk Bagian VII ini.
Artikel selanjutnya Menulis Novel 13

0 komentar:

Posting Komentar